Ramaikan Semargres 2021 di Java Mall, Ini UMKM yang Beri Penawaran Menarik

SEMARANG, MEDIAINI.COM – Semargres 2021 alias Semarang Great Sale (Semagres) memasuki hari ketiga setelah pembukaan yang berlangsung 29 Oktober lalu. Sesuai dengan misi membangkitkan perekonomian salah satunya mengangkat potensi pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) dan Invesment, maka kemeriahan Semargres 2021 jangan sampai terlewatkan.

Sekitar 2000 peserta pelaku UMKM yang berpartisipasi pada Semagres 2021. Hal ini menandakan jika para UMKM dari berbagai daerah Jawa Tengah bersama-sama optimis untuk kembali bangkit dan memajukan perekonomian.

Nah, mau tahu UMKM apa saja yang ikut meramaikan Semagres 2021? Simak wawancara eksklusif Mediaini bersama 4 UMKM yang berpartisipasi dan ikut unjuk gigi di Java Mall Semarang.

1. Umbiis

Ramaikan Semargres 2021 di Java Mall, Ini UMKM yang Beri Penawaran Menarik

Produk yang berasal dari Kecamatan Boja, Kendal ini pamornya sudah sampai luar negeri karena diekspor hingga Hongkong. Bernama Umbiis merupakan olahan singkong dan ubi-ubian yang dijadikan makanan ringan atau snack yang nikmat. Untuk memeriahkan Semargres, Umbiis memberikan promo menarik. “Harga untuk Semargres, 10 ribu dapat 3 biasanya kalo dipameran, harga normalnya kisaran 5-6 ribu. Satu lagi kripik premium juga ditawarkan dengan harga Rp 10 ribu per bungkus sudah ada bumbunya,”promosi Wulan yang menjaga booth Umbiis.

Mengikuti Semargres membuat Umbiis kembali yakin jika potensi bisnis dan kerjasama masih terbuka. Maka, pihak Umbiis pun mengungkapkan jika siap bekerjasama karena masih memerlukan distributor.

2. Warung Serasi

Ramaikan Semargres 2021 di Java Mall, Ini UMKM yang Beri Penawaran Menarik

Warung Serasi, online shop yang mewadahi produk UMKM unggulan dari Kabupaten Semarang pun turut berpartisipasi dalam Semargres 2021. Bagi yang ingin mencari berbagai macam produk UMKM unggulan hadir, dari jajanan unik, makanan kering tradisi hingga produk herbal. Harganya pun terjangkau mulai dari Rp 10 ribu hingga Rp 20 ribu.

Oscar selaku pengelola Warung Serasi menjelaskan bahwa kelebihan dari produk-produknya sangat berkualitas dan terjamin. Pasalnya, menggunakan bahan baku terbaik plus pengemasan yang sangat maksimal.

3. Singkong Argotelo

Ramaikan Semargres 2021 di Java Mall, Ini UMKM yang Beri Penawaran Menarik

Produk unggulan dari Salatiga juga tidak ketinggalan ikut dalam Semargres 2021. Tak kalah dengan olahan lain, olahan singkong  dari Argotelo memiliki 17 olahan singkong seperti rolade daun singkong, nugget telo, pastel telo berisi ayam, lalu olahan lumernya berisi durian, coklat, keju, ada gula jawa, gula pasir kemudian ada combro mento, gethuk crispy, stik tela-tela ada perkedel.

Pengelola Singkong Argotelo, Dewi mengungkapkan jika partisipasinya dalam Semargres menjadi optimisme untuk terus mengembangkan perekonomian.

Dewi juga mengajak para pembelinya untuk mereview produk Singkong Argotelo dan akan memberikan singkong keju secara gratis dengan beberapa ketentuan. “Untuk kalian yang ingin membeli dan mereview bisa anda tag dan follow di Instagram @argotelo_singkongkeju dan nantinya kalian akan mendpatkan satu box singkong keju secara gratis.” promosinya.

Bagaimana tertarik untuk ikut memborong produk UMKM yang berkualitas?Semargres 2021 masih berlangsung selama satu bulan penuh maka jangan lewatkan untuk menyambangi Java Mall Semarang dan mendukung UMKM untuk terus maju dan bangkit. (Shola/Switta)


Comments

Popular posts from this blog

Shrimp Bowl with Cilantro Lime Rice

Hari Batik Nasional, Hotel GranDhika Pemuda Semarang Gelar Event Batik Corner

Perfect Zucchini Lasagna