Bisnis Budidaya Tomat, Cara Memulai, dan Tips Sukses
MEDIAINI.COM – Bisnis budidaya tomat di rumah bisa jadi pilihan untuk menambah penghasilan karena cepat panen dan modal yang tidak besar. Orang-orang menyukai buah ini karena harganya yang murah dan kaya akan manfaat. Salah satu manfaat dari tomat adalah baik untuk kesehatan jantung.
Mengkonsumsi tomat juga dapat mencegah kanker. Selain kanker, tomat juga dapat mencegah diabetes dan bagus untuk pencernaan. Mengonsumsi tomat juga baik untuk kesehatan mata. Risiko stroke juga dapat dikurangi. Kandungan antioksidan dan seratnya yang tinggi menjadikan makanan ini bagus untuk diet.
Cara Memulai Bisnis Budidaya Tomat
Pilih Lahan
Langkah pertama dalam memulai bisnis budidaya tomat adalah memilih lahan. Tentu ini menjadi hal pertama yang harus Anda pikirkan karena menyangkut akan di mana penanaman tomat berlangsung. Jika memiliki ladang, Anda dapat menanam tomat di ladang. Namun jika tidak, Anda dapat memanfaatkan lahan kosong di samping dan belakang rumah.
Menanam di Pot
Untuk menyiasati tidak adanya lahan, Anda dapat menanam tomat dalam pot. Dengan menanam tomat dalam pot, Anda pun akan lebih mudah dalam pemindahan dan pengaturan tempat. Secara berkala Anda dapat memindahkan tanaman ke tempat yang dekat dengan matahari. Anda pun juga dapat menyelamatkan tomat dari bahaya-bahaya lainnya.
Persiapkan Alat dan Bahan
Memulai bisnis budidaya tomat berarti membuat Anda menjadi petani. Untuk itu, diperlukan beberapa peralatan khusus. Anda membutuhkan media tanam, alat-alat untuk menanam, hingga bahan. Dengan menyediakan alat dan bahan sejak awal, Anda akan lebih mudah dalam proses penanaman.
Seleksi Biji Berkualitas
Bisnis budidaya tomat dapat dikatakan sukses jika mendapatkan hasil panen yang baik. Hasil panen ini sangat dipengaruhi oleh kualitas biji yang dilanjutkan dengan perawatan. Untuk itu, sejak awal pilihlah biji yang memiliki kualitas terbaik. Anda perlu menyaring dan menyeleksi bii sebelum Anda semai ke lahan yang sudah ditentukan.
Penyemaian Biji
Langkah kelima adalah proses penyemaian biji tomat. Saat menyemai benih, pastikan biji tomat tidak berhadapan langsung dengan sinar matahari. Anda harus menjaga kelembaban biji ini dengan baik. Lakukan penyiraman air secara berkala untuk menjaga kelembabannya.
Perawatan Tanaman
Kunci mendapatkan hasil panen yang baik selain pemilihan benih tomat yang berkualitas adalah perawatannya. Dalam perawatan penanaman tomat, Anda harus menjaga kelembabannya. Jangan sampai tanaman terkena sinar matahari secara langsung dna juga hujan. Anda memang harus melakukan penyiraman secara berkala. Ketika beni sudah memasuki usia 2 minggu, Anda dapat melakukan pemupukan untuk merangsang pertumbuhan.
Panen
Masa panen telah tiba. Tanaman tomat sudah dapat dipanen jika usianya sudah masuk 100 hari. Anda juga dapat memperkirakan masa panen ini dari warna buah tomat. Ketika warna tomat yang awalnya hijau menjadi kekuningan, itu artinya tomat sudah dapat dipanen.
Tips Sukses Budidaya Tomat Panen Cepat
Dalam budidaya tomat, ada tips suksesnya. Dengan menerapkan tips sukses ini, Anda dapat memanen buah lebih cepat. Tips pertama adalah sata menyemai bibit, lakukan secara berkarak. Degan demikian, pertumbuhan tanaman satu dengan yang lainnya tidak akan terganggu.
Anda juga harus memposisikan tanaman ini pada tempat yang banyak cahaya. Namun, jangan sampai Anda memaparkannya pada sinar matahari langsung. Anda juga perlu meletakkan tanaman tomat di tempat yang dekat dan mendapatkan angin. Sebelum memulai penanaman, Anda dapat memanaskan terlebih dahulu media tanamnya.
Media tanaman tomat ada banyak. Anda dapat menanamnya pada pot atau tanah langsung. Jika Anda menanamnya di tanah, pastikan tanah menutupi mulsa hingga menghangat. Jika nanti tanaman tomat sudah tumbuh hingga 1 meter, Anda dapat memotong daun bagian bawahnya. (Tri Puspitasari)
Comments
Post a Comment